SMA Lokon Berlisensi Microsoft & Office 365 | Pelatihan oleh Trainer Microsoft Indonesia ~ Losnito NEWS | SMP-SMA LOKON

28 September 2018

SMA Lokon Berlisensi Microsoft & Office 365 | Pelatihan oleh Trainer Microsoft Indonesia

 

LOSNITO NEWS | Tomohon - Semua komputer di kantor Yayasan Pendidikan Lokon dan persekolahan SMP dan SMA Lokon St. Nikolaus, menggunakan Operating System Microsoft 10 dan Office 365 Pro Plus yang berlisensi resmi. NetTrain, reseller Microsoft di Indonesia, punya andil dalam pengadaan lisensi ini. 

"Dengan lisensi dari Microsoft itu, persekolahan SMP/SMA Lokon telah menggunakan Windows asli, bukan bajakan untuk semua perangkat komputer yang digunakan. Secara tidak langsung, siswa juga diajarkan untuk menghargai hak cipta seseorang dan menghindari pemakaian barang bajakan" ungkap Pak Daniel Korompis, Ph.D, Ketua Umum YPL selaku pendorong dalam menghargai hak cipta orang.


Pada hari Jumat, 27 dan Sabtu, 28 Juli 2018, di Minitheatre, Microsoft Jakarta mengirim Bpk. Reinhard, untuk melaksanakan Pelatihan Microsoft yang diikuti oleh para siswa dan para guru/karyawan. Tujuan pelatihan Microsoft, agar guru/karyawan dan siswa memahami dan menggunakan fitur-fitur yang ada di Office 365.


"Microsoft telah memikirkan bagaimana caranya Microsoft ikut mencerdaskan bangsa lewat pendidikan. Aplikasi-aplikasi yang tergabung di Office 365 disediakan untuk memajukan pendidikan di Indonesia berbasis IT" kata Bpk Reinhard mengawali pelatihan.


"Dalam Office 365, tersedia teknologi Microsoft yang berguna untuk kegiatan belajar mengajar. Guru atau siswa bisa menggunakan fitur Team, OneNote, Class Notebook, Forms yang membantu interaksi pembelajaran antara Guru dan siswa seperti memberi tugas, menilai tugas, mengingatkan untuk belajar dan sebagainya" lanjut Pak Reinhard.









0 comments: