Microsoft Classroom Office 365 Diterapkan di Sekolah SMP/SMA Lokon ~ Losnito NEWS | SMP-SMA LOKON

30 Maret 2019

Microsoft Classroom Office 365 Diterapkan di Sekolah SMP/SMA Lokon


Tomohon, LOSNITO NEWS - Semua perangkat komputer yang digunakan di sekolah SMP dan SMA Lokon St. Nikolaus dan kantor Yayasan Pendidikan Lokon, sudah berlisensi resmi dari Microsoft. NetTrain, mitra YPL, membantu untuk mendapatkan lisensi software resmi dari Microsoft.

Salah satu "benefit" yang diterima oleh YPL adalah pelatihan gratis dari Microsoft Jakarta tentang pemanfaatan teknologi Office 365 untuk "Classroom" dalam proses pembelajaran di Lokon.
Bpk. Anchu Mansur, Guru Matematika, sekaligus Trainer Micrososft
"Saya sudah melakukan pembelajaran terhadap siswa melalui Microsoft Teams. One Note. Setiap siswa sudah memiliki akun smalokon.sch.id sehingga mempermudah interaksi Guru dan siswa dalam memberikan tugas-tugas. Sekarang semua pembelajaran mulai berbasis digital" ucap Evan, Laboran Biologi sekaligus Guru Biologi.


Pelatihan Microsoft Office 365 untuk Para Guru dan Karyawan Yayasan Pendidikan Lokon, dilaksanakan pada 11-12 Januari 2019 di Minitheater dan Laboratorium Komputer.

Ibu Rima Artha Manurung, trainer Microsoft Jakarta dan bapak Anchu Mansur, trainer sekaligus guru Matematika SMP Negeri 2 dari Pangsid, Sulawesi Selatan yang memiliki jam terbang sebagai trainer Microsoft Office 365, menjadi trainer selama pelatihan.

Ibu Rima (bawa tas) Trainer Microsoft Jakarta
"Teknologi Office 365 memberikan kemudahan dalam berinteraksi dengan siswa melalui Teams, OneNote, Sway, Forms dan tentunya didukung aplikasi Clouds, OneDrive (free 100 Gb), Sharepoint, Word, Excel. PowerPoint. Semua aplikasi itu bermanfaat untuk Classroom" kata Ibu Rima, trainer Microsoft.

"Saya bisa membuat koreksi tugas siswa saat menunggu boarding pesawat di bandara. bahkan nilainya langsung saya kirim ke siswa. Mudah dan cepat. Itulah kegunaan OneNote, Teams dan Forms" lanjut Pak Mansur.

Pelatihan berjalan lancar. Tak hanya Laptop, tetapi peserta juga bisa mendownload aplikasi Office 365 di masing-masing hape. "Asal ada internet, semua kegiatan bisa dilakukan dalam satu genggaman HP" kata Ibu Rima.

0 comments: