Studi Tur Siswa ke Australia 2025 ~ Losnito NEWS | SEKOLAH LOKON ST. NIKOLAUS

30 Januari 2025

Studi Tur Siswa ke Australia 2025



Tomohon, LOSNITO NEWS - Untuk kedua kalinya, siswa Lokon melakukan studi tur di Australia yang akan dilaksanakan pada 7-20 Mei 2025. Studi tur ini terlaksana berkat kerja sama antara Sekolah Lokon St, Nikolaus Tomohon dengan Berwick College, Australia.

Dalam studi tur itu, siswa akan didampingi oleh para Guru Lokon yang ditunjuk oleh Kepala Sekolah untuk bertugas pendampingan siswa yang ikut tur.

Tentu saja, itinerari studi tur sudah di sepakati oleh mitra sekolah Lokon St. Nikolaus di Australia.



"Dulu kami mengunjungi kampus Berwick College, di Melbourne dan berinteraksi dengan para siswa di sekolah tersebut. Bahkan, disediakan dormitory oleh pihak Berwick. Kesanya, seru dan familiar", cerita Tirta Supit, Guru Pendamping Lokon

0 comments: