LOSNITO NEWS - Pertandingan basket antar SMA, yang dijuluki Honda DBL North Sulawesi 2017, digelar mulai 8-16 September 2017, di GOR Monginsidi Manado.
Jauh-jauh hari, SMA Lokon menatap DBL 2017 ini dengan serius. Tambahan jam ekskul basket terjadi sejak Juli. Keinginan keras untuk menyabet lagi Champion di DBL 2017, menjadi "on target" sekolah, pelatih dan yayasan.
|
MVP 3X3 Competiton |
'Kami melatih pemain dalam lima hal yaitu kecepatan, kedisiplinan, kerja keras, ketrampilan dan harus menjadi kebanggaan. Sistem sekolah berasrama memudahkan kami berlatih dari pagi hingga malam. Mengapa sampai malam, karena pertandingan nantinya dimulai sore hingga malam tergantung jadwal pertandingan. Intinya kami menjaga agar pemain siap
on fire dalam setiap pertandingan" jelas
coach R, Lengkong, yang pernah mengikuti DBL Camp di Surabaya.
|
Runner Up Champion DBL 2017 (Foto: Kezia W) |
Tim Putri dan Putra Losnito menghadapi lawan-lawannya dengan penuh percaya diri. Tim Putri dan Putra akhirnya lolos ke final setelah mengkandaskan lawan-lawannya dengan konsisten.
Tim Putri melawan SMK YKPM (3-64), SMA Dobos Lembean, (2-58), SMA 1 Tondano (19-38), di final kalah dengan MIS (46-11).
Tim Putra melawan SMA 3 Tondano (25-65), SMA Rex Mundi (20-76), SMA Kathedos (24-35), SMA Dobos Bitung (35-60), di final memupus harapan MIS (40-75).
|
Kiri: Loop 3X3 Competition, Runner Up |
"Untuk putra, tim yang paling berat sebenarnya SMA Kathedos Kotamobagu, daripada MIS. Itu bisa dilihat dari raihan score dan jalannya pertandingan" kisah Kepsek SMA Lokon setelah tim putra menjadi Champion DBL 2017, Sabtu malam (16/9).
|
Supporter Award 3rd Place (Foto: Kezia W) |
Berikut raihan prestasi SMA Lokon dalam Honda DBL North Sulawesi Series.
- CHAMPION Putra
- Runner Up Champion Putri
- Most Valuable Player Putra, Andrew Lesun
- Disiplin, SMA Lokon
- Loop 3X3 Competition Putri
- Runner Up Loop 3X3 Competiton Putra
- Most Valuable Player Loop 3X3 Competition Putra: Videl Amisin
- Most Valuable Player Loop 3X3 Competition Putri: Cleiry Salu
- Supporter Award: 3rd Place SMA Lokon
- First Team Putra DBL Sulut : Andrew Lesun
- First Team Putri DBL Sulut : Angelita E.L. Sumampouw dan Anastasya M. Ruata
Atas prestasi ini, SMA Lokon mengadakan roadshow kemenangan (18/9) keliling kota Tomohon hingga Danau Linow dan rombongan Losnito, diterima secara terpisah oleh Ketua KONI Tomohon, Ibu Vikky Wenur dan Walikota Tomohon, Bpk. Jimmy F. Eman beserta jajarannya.
|
Disambut Ketua KONI Tomohon, Vikky Wenur |
|
Walikota Tomohon memberikan nasehat Rombongan Losnito |
|
Bersama Om Ronald dan Tante Mary |
|
Bersama Walikota Tomohon |
"Terima kasih diucapkan atas prestrasi SMA Lokon dalam DBL 2017. Ini mengharumkan nama kota Tomohon dikancah perbasketan nasional. Jangan takabur dengan prestasi ini, tapi tingkatkan terus pembinaan basket, karena otak dan otot saling berintegrasi untuk sebuah keberhasilan" nasehat bapak Walikota Tomohon.
|
Kanan: Tim Putri Champion 3X3 |
Tercatat dalam sejarah sekolah, Champion Putra DBL Sulut diraih oleh tim basket putra SMA Lokon untuk ke empat kali, yaitu 2010. 2014, 2015. 2017.
|
Losnito, Go! |
0 comments:
Posting Komentar